Kegiatan Penilaian Tim Akreditasi Pengadilan Tinggi Kalimantan Timur
- Jum'at, 13 Mei 2016
- Admin
- Dilihat 555 kali
Pengadilan Negeri Bontang mendapat kunjungan dari Ketua Pengadilan Tinggi Kalimantan Timur Dr. H. Soedarmdji, SH., MHum dan Tim Akreditasi Pada hari Jumat tanggal 13 Mei 2016. Kegiatan tersebut dalam rangka asistensi penilaian kesiapan audit akreditasi penjamin mutu oleh Pengadilan Tinggi. Kegiatan tersebut berlangsung dari pukul 08.00 WITA sampai dengan 17.00 WITA yang diikuti oleh Ketua dan Wakil Ketua Pengadilan Negeri Bontang, Hakim-Hakim, Panitera, Sekretaris, serta seluruh Pegawai dan Honor Pengadilan Negeri Bontang. Acara ini ditutup dengan rapat evaluasi hasil asistensi akreditasi dilanjutkan foto bersama di halaman depan Pengadilan Negeri Bontang.