[RAPAT BULANAN MONEV KINERJA BULAN MARET 2023]

Andoolo - Kamis, 16 Maret 2023 bertempat di Ruang Aula Pengadilan Negeri Andoolo telah dilaksanakan rapat bulanan dengan agenda monitoring dan evaluasi kinerja Pengadilan Negeri Andoolo pada bulan Maret 2023, kegiatan tersebut membahas capaian-capaian kinerja dan temuan-temuan hakim pengawas pada setiap bidangnya. Rapat ini dihadiri oleh Wakil Ketua, Hakim-Hakim, pejabat Struktural dan pejabat Fungsional serta seluruh Pegawai Pengadilan Negeri Andoolo.

Rapat bulanan diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Himne Mahkamah Agung RI. Dilanjutkan mengumandangkan 8 Nilai Utama Mahkamah Agung, Nilai-Nilai Dasar ASN BerAKHLAK serta Yel-yel Pengadilan Negeri Andoolo dan diikuti dengan pembacaan doa.

Pembahasan rapat dimulai dengan pembacaan hasil rapat kepaniteraan oleh Panitera Bpk Muh. Arfan, S.H. dan kesekretariatan yang disampaikan oleh Sekretaris Bapak Muliadi, S.Kom., dan dibantu oleh kasubag masing-masing bagian serta dilanjutkan dengan pembacaan hasil pengawasan dari hakim pengawas bidang.

 

Kendari, 10 Maret 2023

Bapak Wakil Ketua Pengadilan Negeri Andoolo selaku Bapak Pelindung Dharmayukti Karini Cabang Andoolo mengikuti kegiatan Pertemuan Daerah Dharmayukti Karini Provinsi Sulawesi Tenggara yang dirangkaikan dengan Lomba Lulo Kreasi. Kegiatan ini diawali dengan senam sehat jantung yang diikuti oleh seluruh undangan kegiatan tersebut.

 

Kendari. 10 Maret 2023

Dharmayukti Karini Cabang Andoolo telah mengikuti kegiatan Pertemuan Daerah Dharmayukti Karini Provinsi Sulawesi Tenggara yang dirangkaikan dengan Lomba Lulo Kreasi di Pengadilan Tinggi Sulawesi Tenggara pada hari Jumat, 10 Maret 2023.

Dharmayukti Karini Cabang Andoolo berhasil meraih Juara Harapan I dalam Perlombaan Lulo Kreasi antar Cabang. Penghargaan ini diberikan oleh Bapak Pelindung Daerah DYK Prov Sultra Bapak Dr. Ridwan Ramli, S.H.,M.H beserta Ibu Ketua Daerah DYK Prov Sultra kepada Bapak Pelindung DYK Cabang Andoolo, Ibu Ketua DYK Cabang Andoolo serta Tim Penari DYK Cabang Andoolo.

Kegiatan Lomba Lulo ini diikuti oleh seluruh Dharmayukti Karini se-Sulawesi Tenggara, selain lomba juga diadakan bazar penjulan produk makanan, minuman dan oleh-oleh khas dari daerah masing-masing.

 

Kendari, 9 Maret 2023

Pengadilan Negeri Andoolo mengikuti Rapat Koordinasi Daerah Pengadilan Tinggi dan Pengadilan Negeri sewilayah hukum Pengadilan Tinggi Sulawesi Tenggara yang terdiri dari Wakil Ketua, Panitera dan Sekretaris Pengadilan Negeri Andoolo.
Kegiatan ini dimulai dari perkenalan diri mulai dari pimpinan Pengadilan Tinggi Sulawesi Tenggara, Hakim Tinggi, Hakim Ad Hoc Tipikor, KPN, serta seluruh staf PN yang turut hadir dalam rapat koordinasi. Ketua Pengadilan Tinggi Sulawesi Tenggara sangat menjunjung tinggi silaturahim, dengan silaturahim akan mempererat rasa persaudaraan.

Kemudian dilanjutkan dengan sambutan serta arahan dari Ketua Pengadilan Tinggi Sulawesi Tenggara dan arahan dari Wakil Ketua Pengadilan Tinggi Sulawesi Tenggara. Ketua Pengadilan Tinggi Sulawesi Tenggara juga mempersilahkan kepada Panitera dan Sekretaris terkait dengan penyampaian laporan hasil pengawasan pada Pengadilan Negeri sesuai dengan bagian masing-masing.

Rapat Koordinasi Daerah Pengadilan Tinggi dan Pengadilan Negeri sewilayah hukum Pengadilan Tinggi Sulawesi Tenggara ini dilaksanakan pukul 09.00 WITA hingga selesai pada lantai 2 Pengadilan Tinggi Sulawesi Tenggara.

 

//userway //getbutton